Sebuah kapal dari masa Yunani Kuno yang berusia 2500 tahun berhasil diangkat dari dasar perairan Sicilia selatan, Italia dekat Kota Gela. Carlo Bemtrame, profesor arkeolgi kelautan Universitas Ca'Foscari menyebut temuan ini sangat penting karena merupakan kapal kuno terbesar dan paling utuh yang pernah ditemukan.
"Kapal-kapal Yunani banyak ditemukan di Italia, Perancis, Spanyol, dan Turki. Yang di Gela ini paling terbaru dan paling utuh," ujarnya. Par arkeolog berhasil mengengkat kapal tersebut bulan lalu dengan bantuan para penjaga pantai setempat.
Bahkan, kapal tersebut mungkin bentuk kapal yang unik dalam peralihan teknologi pembuatan kapal. Sebab, di kapal tersebut telah dipakai teknik ikatan pada engsel yang dipakai orang-orang Mesir.
Panjangnya mencapai 21 meter dan lebar 6,5 meter. Kapal tersebut memiliki ciri yang mirip dalam cerita Iliad karangan Homer meskipun terpaut beberapa abad.
Struktur luar kapal seperti dibangun terlebih dahulu baru kemudian interiornya. Kerangka-kerangka kayunya disatukan dengan tambang. Di celah-celahnya dilpisi resin untuk mencegah masuknya air.
"Kapal tersebut mungkin digunakan untuk berlayar dekat pantai, dimuati berkali-kali antara ditambah dan diturunkan," ujar Rosalba Panvini, kepala Departemen Wrisan Budaya Sicilia. Hal tersebut terlhat dari bukti-bukti temuan gerabah yang bermacam-macam artifak yang ditemukan seperti cangkir dan guci dua pegangan yang biasa disebut amphora, lampu minyak, dan pecahan keranjang.
Barang-barang tersebut juga menunjukkan daerah yang dilalui jalur pelayarannya. Panvini memperkirakan kapal pernah berhenti di Athena kemudian ke Semenanjung Peloponnnese dan melalui pantai barat Yunani dan Kanal Otranto sebelum sampai ke Sicilia.
Kapal tersebut mungkin karam pada jarak 800 meter dari pantai karena tersapu badai dan terkubur dalam lumpur selama 25 abad. Bangkainya pertam kali ditemukan tahun 1988 oleh para penyelam bawah laut Sicilia. Saat ini kapal dikrim ke Portsmouth untuk disusun sebelum dikirim kembali ke Gela untuk dipamerkan dalam ruang pamer museum kelautan yang akan dibangun di sana.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar